Hari ini Andung mengadakan sukuran karena memperoleh tambahan tiga cucu dalam periode tiga bulan. Cucu-cucu tersebut adalah Aku, Anye dan Eza. Aku lahir tanggal 17 November 2011. Kemudian Anye lahir tepat 3 minggu setelah aku lahir, yaitu 8 Desember 2011. Dan yang terakhir Eza lahir tepat 3 bulan setelah aku lahir, yaitu 17 Februari 2012.
Untuk mengadakan sukuran Andung mengundang anak-anaknya untuk berpartisipasi. Kupa Kumaku mendapatkan jatah untuk menyediakan siomay, buah serta es krim. Ada pula souvenir sukuran yang sudah pernah aku bocorkan sehari sebelumnya.
Demi mempersiapkan diri di acara sukuran ini, aku sengaja tidur lebih lama dari biasanya. Secara resmi aku baru bangun tidur pukul 10 lewat. Langsung saja Kumaku memandikanku ketika Kuma mengetahui bahwa orang-orang sudah mulai datang. Lewat bantuan Neng Nenih, Kuma memandikanku memakai bak mandi Eza.
Sebelum azan Zuhur aku sudah siap! Kuma memakaikan gaun putih yang dibelinya khusus untuk acara ini barengan dengan Anye. Sebagai aksesoris tambahan bando bunga warna pink ditambahkan di kepalaku. Bando tersebut sama dengan yang saya kenakan di foto profil saya di web ini.
Orang-orang memuji penampilanku yang terlihat cantik. Bahkan pujian berlanjut karena aku bersikap sangat baik. Mula-mula jumlah orang yang datang tidak terlalu banyak, sehingga aku pun tetap melayani orang-orang yang ingin melihat, memegang bahkan menciumku. Namun menjelang sore, semakin banyak orang yang datang, sehingga aku pun merasa tidak tenang. Aku mulai gelisah dan Kumaku pun melihat perubahan pada diriku tersebut.
Langsung saja aku diasingkan dari kerumunan orang yang semakin memenuhi rumah Andung. Apalagi sempat terjadi hujan deras sebentar, membuat orang-orang berlindung di ruang yang memiliki atap dan cenderung berkumpul pada satu tempat yang sama. Sebelumnya ketika belum hujan, orang-orang menyebar dan berkelompok sesuai dengan kelompoknya masing-masing.
Di pengasingan, aku langsung disusui oleh Kumaku dan ditidurkan. Kebetulan Kupaku juga ada ketika aku tidur. Menjelang Magrib, aku pun dibangunkan dan mulai disiapkan kembali oleh Kuma untuk pulang ke rumah Yangti. Menjelang persiapan Kuma untuk pulang, aku sempat digendong oleh Andung dan mendengarkan Andung berbicara politik dengan rekannya. Aku mendengarkan dengan seksama perbincangan mereka. Bahkan Andungku berkata bahwa aku cocok untuk jadi politikus kalau sudah besar nanti.
Tidak lama kemudian, Kumaku pun menggendongku menuju mobil yang sudah disiapkan oleh Kupaku. Dan seperti kebiasaan sebelumnya, jika naik mobil aku pun harus berada di car seat yang disediakan. Kupaku sangat perhatian masalah keselamatan, terutama penggunaan sabuk keselamatan di mobil.
Setelah menempuh perjalanan 1 jam 15 menit, aku pun sampai di rumah Yangti. Aku melihat banyak kado yang dikumpulkan Kupa dan Kuma di acara sukuran Andung buatku. Bahkan Kumaku sangat senang ketika mendapatkan sebuah hadiah buku tentang petunjuk pijat bayi. Akhirnya, aku akan mendapatkan pijat bayi reguler dari Kumaku.
Ayo Kuma, kita mulai aja dari malam ini!