Boneka Mini Mouse

Siang ini ketika aku sedang tiduran dan bermain dengan Kupa dan Kumaku, tiba-tiba Yangkung dan Yangti datang dari pergi sejak pagi hari. Secara mengejutkan Yangkung mengeluarkan boneka Mini Mouse persis seperti gambar kartun yang aku sering tonton di televisi. Yangkung pun memamerkan boneka Mini Mouse di hadapanku. Aku tersenyum melihatnya, bukan melihat boneka tersebut, tapi melihat Yangkungku tersenyum kepadaku.

Boneka Mini Mouse pun langsung disandingkan denganku yang sedang tiduran di sofa. Boneka itu terlihat lebih besar dariku. Yangkung dan Yangti membelikannya karena aku suka nonton Mickey Mouse Clubhouse di sore hari.

Apakah aku akan suka dengan boneka Mini Mouse yang diberikan Yangkung dan Yangti? Yang pasti ketika boneka tersebut diletakkan bersamaan denganku di stroller, aku pun langsung nangis. Namun begitu boneka tersebut dijauhkan dariku, nangisku pun berhenti.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *