Siang ini aku diajak oleh Kuma dan Yangti ke Mal. Tepatnya di Senayan City. Saat itu ada diskon Mothercare. Aku diajak Kuma yang ingin membeli perlengkapan bayi. Aku diajak dengan mobil namun tanpa menggunakan car seat. Mungkin Kumaku berpikir karena malnya dekat, aku tidak perlu menggunakan car seat saat di mobil.
Sesampainya di mal, kami bertiga langsung menuju outlet Mothercare. Stroler yang dibawa Kuma tidak boleh dibawa masuk ke dalam outlet oleh pihak Mothercare. Mungkin karena saat itu outletnya penuh sehingga keberadaan stroler sedikit banyak akan mengganggu kenyamanan pelanggan lain karena stroler memakan tempat cukup banyak.
Akhirnya strolerku ditinggal di luar outlet dan aku digendong oleh Kuma saat memasuki outlet. Di dalam outlet kerjaanku hanyalah mengambil barang-barang yang dijual, kemudian membuangnya. Untungnya barang-barang yang ada di outlet bukan barang pecah belah. Aku pun tertarik dengan banyaknya balon yang ada di outlet sehingga aku mengambil satu persatu balon yang ada di situ.
Tidak lama sejak aku masuk ke outlet, aku pun tertidur. Saat itu aku masih dalam gendongan Kuma. Yang aku ingat kemudian adalah aku terbangun saat Kuma dan Yangti sudah berada di sebuah restoran. Aku lihat Kuma dan Yangti membawa banyak belanjaan hasil dari Mothercare tadi.
Sepertinya aku bakal punya baju-baju dan perlengkapan baru dalam waktu dekat. Menurut Kuma dia juga membelikanku baju pesta untuk anak dua tahun. Mungkin harapan Kuma baju itu akan aku pakai dalam satu tahun ke depan ini.
Tidak sabar untuk segera mencoba baju baru yang dibelikan Kuma